
Hampir
semua anak kecil pernah mengalami penyakit cacingan, penyakit ini ada
bermacam-macam diantaranya: cacing biasa, cacing kermi, cacing tambang,
dll. Sebab dari penyakit cacingan ini adalah karena makanan kotor,
banyak makan daging yang terkena / ada cacingnya misalnya daging babi,
dll. Anak yang menderita cacingan menjadi kurang nafsu makannya, kurus
kering, perut buncit dan keras, serta bisa jadi berat badan turun.
Adapun resep tradionalnya adalah: bengle diiris-iris 3 biji, temu hitam
diparut 2 jari, tangkai daun sirih 2 lembar dan ketumbar 5 butir. Semua
bahan ditumbuk halus, dituangi air panas, lalu diperas dan disaring,
airnya dapat diminum. Resep lainnya: daun meniran 10 gram, daun lombok 1
lembar, daun kelor 3 lembar. Semua bahan dihaluskan, dituangi air
panas, diperas untuk diminum, sedangkan ampasnya untuk tapal di perut.
0 komentar:
Posting Komentar